Sunday, March 18, 2018

Dampak dan Solusi Penggunaan Handphone


Teknologi Handphone
Kehadiran handphone telah merubah kehidupan manusia. Sebagian besar remaja zaman sekarang merasa dirinya sangat tergantung pada handphone. Menurutnya, kehadiran ponsel sangat membantu kemudahan hidup. Tujuan kemudahan itu pula yang memaksa dirinya memutuskan menggunakan handphone pada zaman modern ini. Alasannya agar lebih mudah untuk berkomunikasi dan lebih cepat daripada surat-menyurat.
Sebagian besar para remaja mengatakan bahwa tujuan utama menggunakan handphone adalah sebagai alat komunikasi, hiburan, dan membantu dalam kelancaran berbisnis. Tak bisa dipungkuri lagi, bagi mereka hidup di dunia modern yang menuntut segala sesuatunya serba cepat dan mudah, memiliki handphone seperti sebuah keniscayaan. Perkembangan teknologi tentu tidak mungkin mencapai kata sempurna dalam arti sesungguhnya. Oleh karena itu, tidak ada satu teknologi pun yang dikembangkan telah mencapai fase final.
Dampak Positif penggunaan handphone, yaitu:
·         Mempermudah komunikasi.
·         Mempermudah akses terhadap informasi terbaru.
·         Media sosial.
·         Memperluas jaringan persahabatan.
·         Menjalin silahturahmi.
Dampak negatif penggunaan handphone, yaitu:
·         Efek radiasi.
·         Cyber bullying.
·         Rawan terhadap tindak kejahatan.
·         Pemborosan.
·         Menjadi malas belajar.
·         Malas untuk bersosialisasi secara fisik.
·         Konten negatif yang berkembang pesat.
Solusi daripada penggunaan handphone, yaitu:
·         Secara bertahap mengurangi pemakaian handphone Anda.
·         Memperbanyak sosialisasi dengan orang lain.
·         Jangan menyimpan hal-hal berbau pornografi di dalam handphone Anda.
·         Menggunakan ponsel yang memiliki fitur standar.
·         Menggunakannya dengan bijaksana.
·         Tetapkan batasan waktu untuk menggunakan handphone Anda.

No comments:

Post a Comment

Tugas Jurnal

Text Analytic Tools for Semantic Similarity (Alat Analisis Teks untuk Kesamaan Semantik) Kelompok 23: Firda Daffa Utami (52416855...